Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Untuk Mengatasi Terjadinya Error E0001-002 Yang Terjadi Pada Mesin Fotocopy Canon iR 4570


Pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tentang bagimana caranya untuk mengatasi dari terjadinya Error E0001-002 yang terjadi pada mesin fotocopy canon iR 4570 kejadian Error tersebut sebenarnya bukanlah suatu persoalan yang serius, bahkan Error itu juga dapat dengan mudah untuk diperbaiki masalah Error tersebut dengan melakukan Reset Error atau Clear Eror saja.

Penyebab dari terjadinya E0001-002 pada mesin fotocopy canon iR 4570 yang tidak bisa diatasi dengan hanya melakukan clear Error dan harus dilakukan tindakan lebih lanjutan untuk mengatasinya seperti dengan melakukan pengechekan pada kondisi pemanasnya karena pengechekan pada kondisi unit pemanas atau fixing unit ini untuk memastikan bahwa kondisi oart yang ada pada unit pemanas ini dalam kondisi yang baik contohnya seperti melihat kondisi fisik element heater atau unit keramik pemanas dan juga kondisi thermistornya untuk sekedar memastikan bahwa part tersebut tidak mengalami kerusakan.
Apabila kondisi dari keramik pemanas ini ada yang terkelupas maka ini juga bisa menjadi penyebab dari keluarnya Error E001 dan dari beberapa kasus yang terjadi dilapangan untuk bias mengatasi dari masalah lem keramik yang sudah terkelupas tentunya ini memang harus dilakukan pengeleman ulang pada bagian yang terkelupas dengan menggunakan lem yang kompatible dan juga harus tahan dari panas ini tentunya agar tidak mudah terkelupas pada saat terkena panas.

Setelah melakukan pengchekan pada keramik pemanas dan juga belum menunjukkan hasil bahwa masalah Error ini sudah teratasi maka disini adalah dengan cara mengecek pada part atau item lain yang perlu untuk dicheck contohnya adalah kondisi dari thermistor dan switch termal yang bisa saja sudah mengalami kerusakan. untuk dapat melakukan testing kepada kedua item atau part tersebut ini agak sedikit rumit jadi ditahap ini memerlukan tenaga teknisi yang sudah berpengalam.

Pada kasus terjadinya Error kali ini yang terjadi pada mesin fotocopy canon iR 4570 yang dimana mesin ini selalu mengeluarkan kode Error E0001 padahal sudah hamper semua hal yang kita bahas diatas ternyata belum bisa untuk mengatasinya.Setelah sekian lama diutak atik sampai beberapa kali melakukan bongkar pasang pada unit pemanas, ternyata memang ada penyebab lain dan ternyata Error E0001 pada canon iR 4570 ini karena kabel jamper yang ada di ujung pemanas ada yang putus.

Pertanyaannya adalah kenapa kabel ini bisa lepas bahkan bisa putus, ini biasanya disebabkan oleh kurangnya kehati - hatian pada saat melepas unit fixing, dimana pada saat melepas soket yang ada kabel nya ini ditarik, seharusnya pada saat anda melepas soket ini yang harus di tarik soketnya saja dan bukan pada kabelnya, Jadi pada saat mencoba untuk menyambungkan  kembali unit kabel jumper yang putus tersebut maka masalah Error E0001-0002 yang terjadi  pada mesin canon iR 4570 juga bisa di atasi.
Penanganan Error Mesin Fotocopy Canon iR Medium Series
Mesin fotocopy canon sangat bermacam jenis dan type, beberapa di antaranya adalah jenis Mesin Fotocopy medium atau sedang dengan kecepatan rata-rata antara 30-45 ppm dengan type iR 3570/4570iR 3235/3245 dan yang sejenis.

Berikut ini akan coba saya tuliskan dari cara untuk melakukan Penanganan Error pada mesin fotocopy canon iR medium series mulai dari kode Error pertama yaitu E000-0000 dan dikarenakan Error mesin fotocopy sangat banyak, maka tulisan ini dibagi menjadi beberapa bagian agar lebih enak dibaca, selamat membaca.

Error Code E000
Suhu pada bagian fixing unit terlampau tinggi (tertulis di buku manual, mungkin yang di maksud adalah rendah).

E000-001: Ketika mesin mulai menyala, pembacaan panas pada Thermistor utama kurang dari 30 derajat celcius selama 200 mili detik atau lebih dari 1 detik setelah power supply menyala, pembacaan Thermistor kurang dari 70 derajat celcius selama lebih dari 2 detik setelah powersupply menyala, atau kurang dari 120 detik selama 6 detik setelah power supply menyala. Mesin fotocopy type ini hanya membutuhkan waktu 30 detik untuk pemanasan sehingga jika lebih dari 6 detik panas tidak normal otomatis mesin akan Error

Penanganan:
Cobalah untuk reset error mesin dengan cara: Masuk ke service mode - Copier > FUNCTION > CLEAR > ERR > OK lalu restart mesin. Jika kondisi masih tetap maka lakukanlah penggantian thermistor, paling terahir jika masalah tetap muncul adalah mengganti DC Control.

Itulah yang disebutkan dalam buku manual mesin fotocopy, namun pada kenyataan di lapangan Error tersebut terdapat pada fixing unit, biasanya elemen heater pecah sehingga Thermistor tidak membaca adanya kenaikan suhu pada fixing unit, coba cek terlebih dahulu pada bagian fixing unit kemudian ganti part elemen pemanas jika memang benar elemen pemanas tersebut pecah.

Error Code E001
Suhu pada bagian fixing unit terlalu Tinggi.
E001-0000: Pembacaan suhu pada Thermistor utama lebih dari 250 derajat celcius atau lebih selama 200 mili detik.

E001-0001: Jalur perangkat keras (DC Control) mendeteksi panas berlebih (overheating) pada Thermistor utama atau Thermistor pembantu selama 200 milidetik.

E001-0002: Pembacaan suhu Sub Thermistor (Thermistor bantu) adalah 295 derajat celcius atau lebih selama 200 milidetik.

Penanganan:
Lakukan reset Error dengan cara masuk ke service mode dengan menekan *28* - COPIER > FUNCTION > CLEAR > ERR > OK lalu restart mesin. Jika error masih muncul, cobalah mengganti Thermistor atau ganti DC jika error masih muncul setelah penggantian DC. Untuk E001-0002 cobalah penggantian pada Sub Thermistor ( Thermistor bantu).

Kenyataan dilapangan sangat bermacam, paling sering adalah akibat listrik padam secara tiba-tiba sehingga DC control mendeteksi adanya pemutusan arus pada fixing, untuk kendala seperti ini lakukanlah Reser Error terlebih dahulu, kemudian cek bagian thermistor.

Error Code E002
Suhu naik secara tidak normal (naik kadang cepat terkadang lambat).
E002-0000: Ketika mesin mulai menyala, pembacaan suhu pada Thermistor utama kurang dari 115 derajat celcius berlanjut selama 400 milidetik atau 1,3 detik setelah suhu mencapai 100 derajat celcius (sudu tidak naik lagi setelah mencapai 100 derajat).

Penanganan:
Reset Error terlebih dahulu seperti cara di atas, lalu coba ganti Thermistor utama jika Error tetap muncul, atau ganti DC Control sebagai pilihan terahir.
Kenyataan di lapangan adalah lebih sering hanya Reset Error saja mesin sudah bisa berjalan normal.

Error Code E003
Suhu fixing terlalu rendah ketika mesin menyala dari awalnya dalam keadaan standby (energi saver).
E0003-0000: Ketika kontrol temperatur sedang bekerja, pembacaan suhu pada Thermistor utama kurang dari 140 derajat Celcius selama 400 milidetik atau lebih.

Penanganan:
Reset Error ini menjadi langklah yang pertama dalam menghadapi segala jenis Error yang terjadi pada mesin fotocopy, karena semua kontrol di pegang oleh DC Control, kesalahan deteksi akan sering terjadi jika DC control tidak mendapat sumber daya yang memadai. Jika error masih tetap muncul, lakukan penggantian Thermistor atau DC Control.

Kenyataan yang terjadi di lapangan, Error ini juga jarang muncul namun jika muncu cukup di lakukan Reset Error saja.

Error Code E00
Error yang paling sering keluar pada mesin fotocopy jenis medium ini disebabkan oleh adanya  Perputaran pada fixing film tidak benar.
E007-0000: Ketika motor berputar, tanda sinyal (putih) pada fixing film tidak terdeteksi selama 6 detik padahal thermistor sudah membaca suhu hingga 100 derajat celcius atau lebih.

Penanganan:
Lakukan Reset Error terlebih dahulu, baru kemudian lakukan pengecheckan pada bagian fixing film apakah masih normal atau sudah rusak (sobek) jika masih normal, oleskan Grease/pelumas khusus mesin fotocopy agar fixing film berputar dengan normal. Jika fixing film ternyata rusak, gantilah dengan yang baru. Jika keadaan masih berlanjut ganti DC Control.

Kenyataan yang terjadi di lapangan ini biasanya dari fixing film yang tidak bisa berputar atau sudah rusak semoga pengalaman ini ada manfaatnya buat kita semua, selebihnya saya ucapkan banyak banyak terima kasih nantikan tips terbaru dari saya seputar masalah yang terjadi pada mesin fotocopy.

Posting Komentar untuk "Cara Untuk Mengatasi Terjadinya Error E0001-002 Yang Terjadi Pada Mesin Fotocopy Canon iR 4570 "